Iklan

Iklan

Yongki Limen Serap Keluhan Masyarakat Manado

Swara Manado News
Kamis, 04 Agustus 2022, 15:47 WIB Last Updated 2022-08-22T07:49:20Z


SWARAMANADONEWS . COM - Kamis (4/8/2022) Pimpinan dan Anggota DPRD Sulut menggelar reses di Daerah Pemilihan (Dapil) masing-masing, kegiatan reses di gelar dalam rangka untuk menyerap aspirasi masyarakat.


Anggota DPRD Provinsi Sulut Yongkie Limen menyampaikan sebagai anggota DPRD Sulut ini menjadi tugas dan tanggungjawab kami untuk menyerap aspirasi masyarakat. Bahkan setiap aspirasi yang masuk sudah ditampung dan akan di salurkan jika aspirasi ini menjadi kewenangan Pemerintah Provinsi Sulut, dan Pemerintah Kota Manado.


Dikesempatan itu juga Liemen, menanggapi keluhan masyarakat terkait bantuan untuk lansia dan dana duka yang sudah tidak diberlakukan lagi oleh pemerintah kota. Limen, mengatakan hal ini akan disampaikan ke pemerintah kota.


“Karena ini menjadi kewenangan pemerintah kota manado maka aspirasi ini akan disampaikan,”terang Limen.


“Setiap aspirasi yang masuk sudah kami tampung dan akan di salurkan, jika aspirasi ini menjadi kewenangan pemerintah provinsi maka kami akan sampaikan ke komisi terkait, jika menjadi kewenangan pemerintah kota, maka aspirasi ini akan kami sampaikan ke pemerintah kota manado, khususnya ke pak walikota manado. Keluhan masyarakat adalah hal yang wajar, ini juga sudah menjadi kewajiban Anggota DPRD menyalurkan setiap aspirasi masyarakat,”tutur Limen.(Marsen)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Yongki Limen Serap Keluhan Masyarakat Manado

Terkini

Iklan