Iklan

Iklan

Jelang Natal Tahun Baru Hukum Tua Sawangan Imbau Masyarakat Jaga Kebersihan dan Keamanan

Swara Manado News
Rabu, 07 Desember 2022, 12:09 WIB Last Updated 2022-12-07T04:09:10Z

Minahasa:Swaramanadonees.co--Menjelang perayaan Natal 25 Desember 2022 dan Menyambut Tahun baru 1 Januari 2023. Hukum Tua Sawangan Ferlandy Mailoor  meminta kepada seluruh masyarakat agar memperhatikan dua hal yakni soal kebersihan dan keamanan.


Dikatakan Ferlandy, kebersihan dan keamanan adalah dua hal yang paling penting untuk diperhatikan tatkalah kita akan merayakan hari raya baik hari raya keagamaan maupun hari raya lainnya.


” Keamanan dan kebersihan harus menjadi prioritas seluruh elemen masyarakat saat kita menyambut Natal bahkan Tahun Baru, ” ujar Ferlandy, Selasa (6/12/2022).


Lanjut,Ferlandy ,masyarakat diwajibkan untuk menjaga kebersihan baik kebersihan di lingkungan tempat tinggal, maupun di tempat-tempat umum. Selain itu masyarakat juga di harapkan untuk terlibat langsung dalam rangkah menciptakan suasana aman dan damai, agar perayaan natal maupun tahun baru bisa berjalan aman lancar dan memberikan hikmah bagi kita semua.


” Ini merupakan kewajiban kita sebagai masyarakat. Buat apa kita merayakan natal dan tahun baru jika lingkungan tempat kita tidak bersih. Selanjutnya apa makna natal dan tahun baru yang bisa kita pahami jika perayaan ini justru berada dalam situasi yang tidak aman, tidak ada kedamaian ,” papar Ferlandy.


Semantara Camat Kombi Wisye Kumontoy,dalam menyambut Natal dan tahun baru kita harus menjaga kebersihan dan keamanan ,


,"Saya menegaskan kebersihan dan keamanan merupakan dua hal yang sudah menjadi kewajiban kita bersama untuk mengupayakannya. Buka lagi sekedar himbauan apalagi perintah yang patut dilakukan oleh masyarakat.

Namun ini menjadi tanggung-jawab kita bersama.


” Hati bersih dan damai merupakan modal utama untuk menghayati makna natal dan tahun baru agar kita terus diberkati oleh Tuhan dalam seluruh perjalanan hidup kita ,” tukas Kumontoy  “Selamat menyambut Natal dan Tahun Baru kepada seluruh masyarakat Kecamatan Kombi. Tuhan memberkati kita semua,” tambahnya.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Jelang Natal Tahun Baru Hukum Tua Sawangan Imbau Masyarakat Jaga Kebersihan dan Keamanan

Terkini

Iklan