RATAHAN - Peduli kasih, Polisi Sektor (Polsek) Ratatotok, dibawah pimpinan Ipda Pedro Celo memberikan bantuan bagi warga yang mengalami musibah kebakaran rumah di Ratatok Timur, Kecamatan Ratatotok, Kamis (2/3/2023).
Menurut Kapolsek, pihaknya tergerak hati untuk meringankan beban masyarakat karena mengalami musibah kebakaran. Dilain sisi, kebakaran menimpa rumah seorang bapak yang sudah tua dan tinggal sendiri.
"Maka kami tergerak hati untuk membantu dengan memberikan bantuan berupa kebutuhan pokok. Kiranya itu bisa bermanfaat bagi keseharian bapak tersebut ," kata Pedro.
Adapun kebutuhan bahan pokok yang diberikan, lanjut Kapolsek, berupa beras, minyak goreng, gula dan makanan lainnya.
"Inilah bentuk kepedulian kami bagi masyarakat yang terkena musibah. Dan kami terus berkomitmen akan selalu ada dan membantu masyarakat apalagi terkena musibah yang kita tidak inginkan bersama," tambah Kapolsek, sembari mengajak masyarakat khususnya Kecamatan Ratatotok, agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban bersama. (***)