Iklan

Iklan

Selamatkan Pantai dari Abrasi, Ribuan Bibit Mangrove ditanam di Pantai Sampirang

Swara Manado News
Kamis, 09 Maret 2023, 15:46 WIB Last Updated 2023-03-09T07:46:08Z


Minut~Aparat gabungan TNI-Polri bersama masyarakat menanam pohon mangrove di kawasan pesisir pantai Desa Kalinaun, Kecamatan Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Kamis (9/3/2023).


Sebanyak 1000 pohon mangrove ditanam di pesisir pantai Sampirang desa Kalinaun.


Penanaman mangrove ini untuk pemulihan ekosistem ini diharapkan dapat memulihkan atau memperbaiki kualitas serta mempertahankan hutan mangrove.



Selain itu, diharapkan juga dapat mengembalikan fungsi dan manfaat hutan mangrove baik secara fisik, ekologi, dan ekonomis.



Kadis Potmar Letkol Laut  Dewa menjelaskan, hutan mangrove sangat bermanfaat untuk menjaga ekosistem perairan antara laut, pantai, dan darat. 



Selain itu, manfaat hutan mangrove juga akan membantu manusia dalam mendapatkan iklim dan cuaca yang paling nyaman untuk mencegah bencana alam. 


"Karena itu, penanaman mangrove sangat penting sebagai penjaga pantai dari abrasi, dan mencegah intrusi air laut ke daratan, erosi dan abrasi pantai," jelasnya.


Pjt hukum tua desa Kalinaun Yustus Kasiadi mengatakan, dari segi fisik, mangrove bermanfaat sebagai benteng yang dapat mencegah terjadinya tsunami. Sedangkan dari segi biologi, ekosistem mangrove bermanfaat sebagai tempat perlindungan dan tumbuh kembang hewan seperti ikan, udang dan beberapa hewan lagi.


Hukum Tua desa Kalinaun Yustus Kasiadi mewakili seluruh masyarakat mengucapakan banyak terimakasih kepada pihak TNI AL, TNI AD dan kepolisian serta pihak perusahaan PT MSM/TTN yang sudah mengsuport kegiatan penanaman manggrove sampai selesai


Ikut hadir dalam kegiatan Kadis Potmar Letkol Laut Dewa.Plh. Danramil 1310-03/Lkp Peltu Budiman.

Paban Potmar Kapten Laut SuplayTaroreh.

Kapolsek Likupang AKP M. Sasikome.

Bati Bakti Ter Kodim 1310/Btg Serma Rommy Machdi beserta 1 orang.

Pjt Hukum Tua Desa Kalinaun Yustus Kasiadi. 

Anggota Koramil 1310-03/Lkp

Anggota Lantamal VIII Manado 

Mahasiswa IAKN Manado.Pemdes Dan 

Masyarakat Desa Kalinaun .



Meikel W

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Selamatkan Pantai dari Abrasi, Ribuan Bibit Mangrove ditanam di Pantai Sampirang

Terkini

Iklan