Iklan

Iklan

Wagub Steven Beri Motivasi Guru-guru Untuk Ciptakan Inovasi

Swara Manado News
Selasa, 21 Mei 2024, 19:33 WIB Last Updated 2024-05-21T11:33:55Z


Minahasa- Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Drs Steven Kandouw memberi motivasi dan wejangan kepada guru-guru yang mengikuti kegiatan Optimalisasi Pemanfaatan Platform Merdeka Mengajar dan Rapor Pendidikan SD dan SMP se-Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan di aula Balai Penjamin Mutu Pendidikan (BPMP) Sulut, Pineleng, Minahasa, Selasa (21/5/2024). 


Dia mengapresiasi pihak BPMP Sulut yang telah memfasilitasi kegiatan yang disebutnya akan menaikkan menaikkan kelas, kemampuan, kapabilitas, kualitas hingga standard guru-guru SD dan SMP Bolsel.



Wagub menuturkan dari sekian banyak variabel yang membentuk indeks pembangunan manusia, ada dua hal pokok dan penting yakni pendidikan dan kesehatan.


"Torang harus ciptakan satu program untuk peningkatan kemampuan guru-guru dengan asas yang tepat," tukasnya.


Sehingga itu Kandouw meminta para guru yang menjadi peserta untuk mengikuti dengan baik semua rangkaian kegiatan ini.


"Supaya torang mampu meng-update segala tuntutan baik regulasi maupun tuntutan zaman tentang pendidikan," terang dia.


Lebih lanjut, Wagub Steven memotivasi semua guru yang hadir untuk menciptakan inovasi dan terobosan. Kalau perlu undang ahli-ahli yang dapat memberikan tambahan ilmu kepada mereka. Ini penting dimana masa depan pendidikan Bolsel 


"Torang samua harus punya passion, artinya torang pe hati memang ada di dunia pendidikan," imbuh Steven Kandouw.


"Saya percaya di mana ada niat, di situ ada jalan," pungkasnya.


Nampak hadir dr Kartika Devi Kandouw-Tanos, Kepala BPMP Sulut,  Febry H.J. Dien,  Sekdaprov Sulut, Steve Kepel, Asisten I setdaprov, Denny Mangala, Kadis Dikda, Femmy Suluh, Kadis Pendidikan Bolsel dan peserta kegiatan.



Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Wagub Steven Beri Motivasi Guru-guru Untuk Ciptakan Inovasi

Terkini

Iklan