Iklan

Iklan

Kadis DLH Arfan Basuki Hadiri Gebyar Kemerdekaan Pentas Seni Budaya JASUMI

Swara Manado News
Sabtu, 31 Agustus 2024, 19:30 WIB Last Updated 2024-08-31T11:30:36Z


Manado - Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-79 Tahun, Pemerintah Propinsi Sulawesi Utara mengadakan kegiatan Gebyar Kemerdekaan Pentas Seni Budaya Jawa - Sunda - Minahasa ( JASUMI ).


Dalam sambutan mewakili  Wakil Gubernur Steven Kandou, Kadis DLH (Dinas Lingkungan Hidup) Propinsi Sulut Arfan Basuki mengharapkan agar terus terjalin harmonis antara Suku Jawa, Sunda dan Minahasa.



" Saya mewakili Bapak Wakil Gubernur Steven Kandou, karena Beliau tidak bisa menghadiri kegiatan saat ini.

Kami berharap semoga hubungan antara Jawa, Sunda dan Minahasa selalu terjaga harmonis dan terus terjalin erat satu sama lainnya," ujar Kadis DLH dalam sambutannya.


Kegiatan Gebyar Kemerdekaan Pentas Seni Budaya Jawa, Sunda dan Minahasa ini, bertempat di Kawasan Megamas Manado (Sabtu/31/08/2024) mulai dari Pukul 11.00 WITA sampai selesai.


Adapun kegiatan tersebut terdiri dari Lomba Burung Berkicau, Seni Tari Tradisional, Campur Sari Fortuna dan Kabasaran.

(Farmer Hanggara)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kadis DLH Arfan Basuki Hadiri Gebyar Kemerdekaan Pentas Seni Budaya JASUMI

Terkini

Iklan