Minahasa--Hari pertama saat pebukaan pendaftaran oleh KPU Minahasa Ratusan pendukung turut mendampingi pasangan cabup dan wakbup mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Selasa .27/08/2024.
"Kami hadir untuk memastikan seluruh tahapan dilakukan dengan prosedur hukum yang benar," kata salah satu tim sukses pasangan Susi dan Perli.
Dia menegaskan tidak akan mentolerir kecurangan sekecil apapun. Sebab yang dipertaruhkan dalam pilkada adalah kepentingan bangsa dan negara selama lima tahun ke depan lebih khusus di kabupaten Minahasa
YANES mengatakan dalam mengawal kepentingan hukum pasangan Susi dan Perly, pihaknya siap membangun sinergi dengan para penyelenggara pilkada dan aparat penegak hukum dalam mewujudkan pilkada yang jujur dan adil.
"Kami akan bekerja secara profesional demi tegaknya maruah pilkada dan demokrasi di minahasa, dalam melahirkan pemimpin pilihan rakyat yang legitimate," tegasnya.
Yanes juga mengajak semua pihak untuk merawat komitmen kebangsaan dalam mewujudkan negara hukum yang berkeadilan, yaitu negara hukum yang berorientasi bukan pada kepentingan kekuasaan, tetapi pada pemenuhan kepentingan rakyat.
Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Susi Sigar dan Perly Pandeiroth tiba di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) , selasa sekitar pukul 02.45 .
Keduanya, didampingi oleh ketua umum dan petinggi partai dari Koalisi , mendaftarkan diri untuk maju sebagai calon Bupati dan wakil Bupati 2024.Keduanya yang kompak mengenakan atasan putih.
SUSI PERLY menjadi pasangan bakal calon Bupati dan Wakil pertama yang mendaftarkan diri mereka pada hari pertama pendaftaran ke KPU dibuka
.(Waseng)