SWARAMANADONEWS . CO – Rocky Wowor Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Daerah pemilihan Bolmong Raya (Bolmora) mengharapkan agar pemerintah terkait , supaya langsung turun membantu warga yang mengalami bencana di Bolaang Mongondow.
Cuaca ekstrim yang melanda sebagian besar daerah salah satunya di Bolaang Mongondow yang mengakibatkan terjadi banjir bandang dan tanah longsor.
Anggota DPRD Sulut Dapil Bolmong Raya, Rocky Wowor, mengharapkan agar pemerintah segera mengambil langka melalui instansi terkait supaya langsung action membantu warga di daerah tersebut.
“Langsung gerak cepat bantu warga turun lapangan. Ini sangat urgent sekali,” kata Rocky, Selasa (13/08/2024).
Rocky Wowor pun mendorong agar instansi terkait untuk saling koordinasi seperti BPBD, Dinas Sosial, Dinas PUPR dan lainnya.
“Kepada Warga Bolmong Raya yang terkena Dampak Banjir, kiranya dapat mencari tempat aman untuk berlindung dan menetap sementara," Tutur Wowor.
(***/M)