Iklan

Iklan

Konjen Amerika Serikat Tawarkan Kerjasama Pendidikan dengan Sulawesi Utara

Swara Manado News
Senin, 18 November 2024, 19:22 WIB Last Updated 2024-11-18T13:30:41Z


MANADO  - Keindahan alam Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) kembali menarik perhatian internasional, kali ini datang dari Konsulat Jenderal (Konjen) Amerika Serikat di Surabaya, Indonesia. Pesona alam Nyiur Melambai, yang kaya akan flora, fauna, dan destinasi pariwisata kelas dunia, membuat mereka terkesan.


Hal ini terungkap dalam kunjungan kehormatan Konjen Amerika Serikat, Christopher R. Green, bersama timnya, yang bertemu dengan Gubernur Sulut, Olly Dondokambey, di Kinilow, Kota Tomohon, pada Senin (18/11/2024) sore. Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Olly didampingi oleh Sekretaris Provinsi Sulut, Steve Kepel, dan Asisten Tiga Setdaprov, Fransiscus Manumpil.


Menurut Manumpil, dalam pertemuan tersebut, pihak Konjen menawarkan kerjasama di bidang pendidikan, khususnya untuk universitas-universitas di Amerika Serikat. “Konjen sangat terpesona dengan keindahan alam dan keramahan masyarakat Sulut, serta melihat potensi besar dalam kerjasama pendidikan,” ungkapnya.


Manumpil juga menambahkan bahwa berbagai investasi yang diterima Pemerintah Provinsi Sulut selama ini merupakan hasil dari hubungan baik antara Gubernur Olly dengan Presiden Prabowo, yang memudahkan masuknya investasi ke daerah ini. 


Selain itu, pihak Konjen Amerika Serikat mengapresiasi kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (OD-SK) dalam menjaga stabilitas keamanan di Sulut. “Mereka sangat mengagumi bagaimana pak Gub dan Wagub bisa menjaga situasi kondusif di Sulut,” kata Manumpil menutup wawancara.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Konjen Amerika Serikat Tawarkan Kerjasama Pendidikan dengan Sulawesi Utara

Terkini

Iklan