Iklan

Iklan

Retreat Hari Kedua: Gubernur Yulius Ajak Semua Kabupaten/Kota Satu Komando Wujudkan Visi-Misi Presiden

Swara Manado News
Sabtu, 22 Februari 2025, 17:55 WIB Last Updated 2025-02-22T09:55:14Z


SMNC – Para kepala daerah Sulawesi Utara (Sulut) menunjukkan antusiasme tinggi mengikuti pelaksanaan retreat atau pembekalan di Akademi Militer Magelang, yang dimulai pada Jumat (21/2/2025) dan berlangsung hingga Sabtu (22/2/2025).

Dipimpin oleh Gubernur Sulut, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus SE, sejumlah kepala daerah dari Bumi Nyiur Melambai terlihat penuh semangat mengikuti acara tersebut.

Di sela-sela retreat, Gubernur Yulius mengungkapkan, "Kita sudah satu hari di sini, sudah mulai beradaptasi dengan cuaca dan kegiatan yang biasanya kurang tertib, tapi hari ini sudah tertib. Semua jadwal sudah diatur, tinggal nafas belum diatur," canda Gubernur sambil tertawa, seraya menambahkan bahwa olahraga pagi berjalan dengan lancar.

Gubernur Yulius menekankan bahwa tujuan dari pembekalan ini adalah agar visi-misi Presiden dapat terimplementasi dengan sinergi dari semua kabupaten/kota. "Semua harus satu komando," tegasnya. (ite)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Retreat Hari Kedua: Gubernur Yulius Ajak Semua Kabupaten/Kota Satu Komando Wujudkan Visi-Misi Presiden

Terkini

Iklan