Minahasa,– Smnc--Polres Minahasa kembali menggelar kegiatan Jumat Curhat, kali ini bertempat di Rumah Keluarga Tumilantou-Rumbay, Kelurahan Papakelan, Kecamatan Tondano Timur. Acara yang dimulai pukul 10.00 WITA ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Minahasa, KOMPOL Fenti Kawulur, S.Sos, didampingi Kasat Binmas IPTU W. Carlos, S.Th, KBO Binmas AIPTU D. Kosakoy, Kapolsek Toulimambot IPDA Crime Hunter Clive Damar, S.Sos, serta personel lainnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan Camat Tondano Timur, Lurah Papakelan Meiny Rumbay, SE, perwakilan Danramil Tondano Serma Marthen Ngala, serta tokoh agama dan masyarakat. Dalam sambutannya, Wakapolres Minahasa KOMPOL Fenti Kawulur, S.Sos menyampaikan apresiasi atas kehadiran warga dan menekankan bahwa kegiatan Jumat Curhat merupakan program Kapolri yang bertujuan untuk menjalin komunikasi langsung antara kepolisian dan masyarakat.
Dalam sesi diskusi, berbagai isu keamanan menjadi perhatian utama, termasuk meningkatnya tindak kriminal di wilayah Papakelan. Sejumlah warga menyampaikan kekhawatiran terhadap pelaku kejahatan yang sering kali kembali ke masyarakat dalam waktu singkat. Wakapolres Minahasa menjelaskan bahwa semua tindakan kepolisian berlandaskan prosedur hukum dan membutuhkan dukungan laporan resmi dari masyarakat agar proses hukum dapat berjalan maksimal.
Selain itu, permasalahan terkait anak di bawah umur yang terlibat dalam tindakan kriminal juga menjadi sorotan. Warga meminta kejelasan terkait hukum yang dapat menjerat pelaku di bawah umur serta perlunya tindakan preventif. Wakapolres Minahasa menekankan bahwa penanganan anak di bawah umur memiliki regulasi tersendiri dan pentingnya peran orang tua serta aparat kelurahan dalam melakukan pengawasan.
Sejumlah usulan juga disampaikan, seperti pemasangan CCTV di titik rawan konflik, kolaborasi antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan perangkat kelurahan dalam patroli, serta peningkatan program ketahanan pangan guna membuka peluang usaha bagi warga setempat. Menanggapi hal ini, Kapolsek Toulimambot diperintahkan untuk lebih intensif melakukan patroli di Kelurahan Papakelan.
Di akhir kegiatan, warga menyampaikan apresiasi atas Jumat Curhat yang menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi secara langsung kepada kepolisian. Acara ditutup dengan doa oleh Pdt. Hersen Kumayas dan sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kelurahan Papakelan.(Jem)