Kombi--Hujan disertai angin kencang mengakibatkan atap rumah warga di desa Kolongan Satu , Kecamatan Kombi ambruk.Selasa 11/02/20251.
"Hujan dengan intensitas ringan disertai angin kencang, serta struktur atap bangunan yang menyebabkan terjadinya atap rumah warga ambruk," kata Hukum Tua Marthen Tambalean, Rabu (12/02/2025).
Hujan ringan disertai angin kencang terjadi siang tadi sekitar pukul 07.40 Malam. Kejadian ini mengakibatkan atap kamar tidur, dapur, dan ruang tengah rusak.
"Kejadian ini menyebabkan atap bangunan rumah milik Bapak Lucky ,Keluarga Maith Tamuntuan dan Keluarga Mamahit Tamuntuan serta Keluarga Lence Tumbel Pungus, ambruk pada bagian kamar tidur, dapur, ruangan tengah rumah. Dengan kategori rusak sedang," sebut Tambalean.
Sementara Sejumlah Warga Gotong Royong Membersihkan Seng Seng dan Kayu yang atau puing puing yang di akibatkan angin kencang .(Jem)