Iklan

Iklan

Apel Perdana Gubernur Sulut Ajak Pegawai Bergandengan Tangan Majukan Provinsi dengan Disiplin dan Semangat Kerja Sama

Swara Manado News
Rabu, 05 Maret 2025, 08:51 WIB Last Updated 2025-03-05T00:51:03Z


Manado - Gubernur Sulawesi Utara, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus SE, mengingatkan seluruh pegawai Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara untuk selalu menjaga kedisiplinan dalam menjalankan tugas. Dalam sambutannya pada apel pagi, Gubernur menegaskan bahwa pegawai tidak boleh berkeliaran di luar kantor selama jam kerja. 


"Disiplin waktu adalah hal yang tidak bisa ditawar. Setiap pegawai harus memberikan contoh yang baik, bekerja dengan penuh tanggung jawab. Jika ada yang kedapatan berkeliaran atau tidak berada di tempat kerja pada jam kerja, kami tidak akan segan untuk mengambil tindakan tegas," ujar Gubernur Yulius Selvanus.


Gubernur juga mengajak seluruh aparatur sipil negara untuk bergandengan tangan, tetap konsisten, dan bekerja sama dalam mewujudkan Sulawesi Utara yang lebih maju. "Mari kita bekerja dengan semangat kebersamaan untuk kepentingan masyarakat, dan pastikan setiap langkah kita membawa manfaat bagi provinsi ini," tambahnya.


Selain itu, Gubernur juga menekankan pentingnya menjaga integritas dan profesionalisme sebagai pelayan publik. "Kita semua memiliki tanggung jawab besar untuk membangun Sulawesi Utara. Mari kita fokus pada tugas masing-masing dengan penuh dedikasi dan disiplin," tegas Gubernur. 


Dengan ajakan ini, Gubernur berharap seluruh pegawai di Sulawesi Utara dapat terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan berkontribusi dalam kemajuan provinsi.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Apel Perdana Gubernur Sulut Ajak Pegawai Bergandengan Tangan Majukan Provinsi dengan Disiplin dan Semangat Kerja Sama

Terkini

Iklan