MANADO – Suasana hangat dan penuh semangat mewarnai Wisma Negara Bumi Beringin, Manado, saat Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus, bersama Ketua TP-PKK Sulut, Ny. Anik Yulius Selvanus, menyambut kedatangan para Taruna Tingkat III Akademi Angkatan Udara (AAU). Kehadiran mereka dalam rangkaian Latihan Cakra Wahana Paksa Tahun 2025 menjadi momentum silaturahmi antara calon perwira muda dengan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sulut.
Sebanyak 145 taruna hadir dengan semangat menggebu, siap menapaki langkah awal dalam mengenal lebih dekat dunia nyata penerbangan militer. Latihan tahunan ini menjadi wadah penting bagi mereka untuk menerapkan teori navigasi udara, meteorologi, hingga Pelayanan Lalu Lintas Udara (PLLU) yang telah mereka pelajari selama ini.
Namun, lebih dari sekadar latihan teknis, kegiatan ini membawa misi mulia: memperluas wawasan para taruna tentang peran awak pesawat dalam operasi penerbangan, serta menanamkan nilai-nilai kebangsaan dan semangat Air Power sebagai tulang punggung kekuatan udara nasional.
Gubernur Akademi Angkatan Udara, Marsekal Muda TNI Dr. Ir. Purwoko Aji Prabowo, M.M., MDS., turut hadir dan memberikan suntikan motivasi kepada para taruna. Kehadirannya menjadi simbol sinergi antara dunia militer dan pemerintahan daerah dalam membentuk generasi penerus bangsa yang tangguh dan berdedikasi.
Dalam sambutannya, Gubernur Yulius menyampaikan apresiasi yang mendalam atas kehadiran para taruna di "Bumi Nyiur Melambai".
“Saya ucapkan selamat datang kepada kita semua. Semoga pertemuan silaturahmi antara para taruna dan pimpinan daerah di Sulawesi Utara ini dapat mempererat kebersamaan. Saya juga berharap, ke depan lebih banyak putra-putri dari Sulawesi Utara yang dapat bergabung di TNI Angkatan Udara,” ujarnya dengan penuh harap.